Ini Tampang Supriyadi, Pria yang Ngamuk di Pesta Ultah dan Tewaskan 1 Anak




Demak - Supriyadi (30), warga Desa Wonowoso, Kecamatan Karangtengah, Demak, Jawa Tengah, mengamuk di pesta ulang tahun yang banyak didatangi anak-anak. Dia diduga mengalami gangguan jiwa. Polisi masih mengobservasi.

Supriyadi beraksi brutal sekitar pukul 11.00 WIB, Minggu (26/7), di rumah Eko Nur Arifin (23). Saat itu, di rumah tersebut ada acara ulang tahun anak Eko. Berbagai pentas hiburan digelar. Banyak warga yang menonton, termasuk anak-anak.

Suasana menjadi gaduh ketika Supriyadi keluar rumah sambil membawa golok. Ia mengamuk dan menyabetkan goloknya ke arah kerumunan warga.

Pesta bubar. Warga kocar-kacir. Malang nasib Safik Nur (8), Zaki (12) dan Azka (12). Tiga bocah itu terkena sabetan golok. Azka tidak tertolong nyawanya saat dibawa ke rumah sakit.

Ketua RT setempat, Nur Kholis, mengatakan pelaku belum lama ini pindah dari Kalimantan. Tidak ada yang mengenal dekat tapi memang warga mengenalnya sebagai pria yang memiliki gangguan jiwa.

"Baru pindah dari Kalimantan. Kemana-mana bawa golok," ujar Nur.

Warga emosi setelah melihat Supriyadi menyabetkan golok ke anak-anak. Mereka menghajar pelaku. Usai kejadian, pelaku dibawa ke rumah sakit karena luka-luka. Hari ini, dia sudah di Mapolres Demak dan menjalani pemeriksaan.


(alg/try)
Akhiri hari anda dengan menyimak beragam informasi penting dan menarik sepanjang hari ini, di "Reportase Malam", Senin sampai Jumat pukul 00.30 - 01.00 WIB, hanya di Trans TV